Header Ads


 

Jembatan di Pondok Lapan Tanah Jawa Terputus Akibat di Guyur Hujan Deras

SIMALUNGUN, TANAHJAWA -  Akibat hujan deras, jembatan di pondok lapan Tanah Jawa yang sedang di kerjakan Dinas Bina Marga Pemprov Sumut terputus. Kamis (17/10/209) sekira pukul 10:45 WIB.

Ahmad Azahari salah seorang  tokoh pemuda di wilayah Jawa Maraja II Nagori Marubun Jaya Kecamatan Tanah Jawa menyebutkan curah hujan yang begitu tinggi mengakibatkan Jembatan Pondok Lapan yang dijadikan masyarakat sebagai Jembatan jalan lintas Kabupaten terputus kembali sehingga mengkibatkan aktifitas warga dan pengguna jalan tersebut lumpuh total.

"Tak hanya itu, para pekerja kontraktor yang mengerjakan Jembatan itu pun terpaksa berhenti untuk menghidari hal- hal yang tidak diinginkan, menunggu kondisi aliran air kembali tenang." Ucap Anwar yang diketahui sebagai Penanggung jawab pelaksana Proyek tersebut.

Pantauan dilapangan, masyarakat yang berniat meneruskan pejalanannya  terpaksa harus melintasi jalan lahan perkebunan meski harus berkekeliling dengan menggunakan jalan alternatif di kawasan Perkebunan Sawit PT Marihat PTPN IV.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden Amblas dan Hanyutnya Jembatan  Lintasan Sementara tersebut itu.

Liputan Dani R
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar